Visi
Visi Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Al-Washliyah Kota Binjai adalah:
“Menjadi Sekolah Tinggi Terkemuka dalam Membentuk Pendidik yang Mampu Membangun dan Mengintegrasikan Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian kepada Masyarakat Berdasarkan Nilai-Nilai Islami pada Tahun 2027.”
Misi
Misi yang dilakukan untuk mewujudkan visi di atas adalah:
- Menyelenggarakan pendidikan yang berintegrasi dengan sosial dan budaya.
- Menyelenggarakan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan kesejahteraan masyarakat.
- Menyelenggarakan civitas akademika dengan budaya dan iklim Islami.
- Menyelenggarakan kerjasama dengan pihak lain dan berinteraksi dalam peningkatan kualitas ilmu, sosial, dan budaya Islami.
Tujuan
- Melahirkan sarjana Muslim yang memiliki kompetensi dalam Ilmu Pendidikan Islam yang terintegrasi dengan ilmu pengetahuan, teknologi, sosial, dan budaya (IPTEKS-SOSBUD).
- Melakukan riset di bidang Pendidikan Islam yang terintegrasi dengan IPTEKS-SOSBUD dan mempublikasikan hasil kajian dalam bentuk buku, jurnal nasional dan internasional (baik versi cetak maupun online), serta pertemuan ilmiah.
- Melakukan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka pemberdayaan masyarakat.
Arsip Blog